Kerja Sama BCA Syariah dan Henan Sekuritas Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan Syariah
Jakarta, 22 Oktober 2024 - PT. Bank BCA Syariah (BCA Syariah) menjalin kerja sama terkait simplifikasi pembukaan Rekening Dana Nasabah (RDN) Syariah dengan PT Henan Putihrai Sekuritas (Henan Sekuritas). Kerja sama ini menunjukkan komitmen BCA Syariah dan Henan Sekuritas dalam mengembangkan ekosistem keuangan syariah melalui kolaborasi lintas industri dengan memberikan produk dan layanan perbankan syariah yang simple, fast dan reliable.
Seremoni penandatanganan kerja sama dilakukan oleh Direktur BCA Syariah Lukman Hadiwijaya dan Director Transaction Desk Division Henan Sekuritas Jurgantara Usman di Kantor Pusat BCA Syariah, Jakarta (22/10/24). Proses seremoni tersebut turut disaksikan oleh Presiden Direktur BCA Syariah Yuli Melati Suryaningrum dan Kepala Unit Pengembangan Bisnis Pasar Modal Syariah Bursa Efek Indonesia Doddy Prasetya Ardhana.
Presiden Direktur BCA Syariah Yuli Melati Suryaningrum mengatakan, “minat masyarakat terhadap transaksi saham syariah terlihat semakin meningkat, untuk itu dibutuhkan sinergi antara pelaku industri. Kerja sama dengan Henan Sekuritas merupakan bagian dari pengembangan layanan berbasis digital yang aman dan terpercaya bagi para investor syariah.”
Director Transaction Desk Division Henan Sekuritas Jurgantara Usman mengatakan, “kolaborasi ini menjadi kunci penting dalam pencapaian target keuangan syariah, meningkatkan daya saing di tingkat regional, dan juga meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya investasi yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah, suatu prinsip yang bukan hanya berlaku bagi umat muslim, tapi juga bisa diterapkan nilai-nilainya bagi seluruh anggota masyarakat.”
Untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi nasabah, BCA Syariah menyediakan layanan RDN yang dapat diakses melalui new mobile Banking BSya dan internet banking BCA Syariah. Dengan fasilitas mobile dan internet banking tersebut, nasabah dapat mengakses rekening RDN seperti informasi saldo dan mutasi rekening RDN. “Alhamdulillah, kemudahan akses dan layanan RDN turut mendorong peningkatan minat masyarakat, khususnya generasi muda, untuk berinvestasi pada saham syariah. Data kami menunjukkan, komposisi nasabah RDN terbanyak berasal dari generasi muda, yakni milenial sebesar 65,02% dan generasi Z sebesar 19,60%”, ujar Yuli.
Investasi syariah dalam beberapa tahun terakhir ini mengalami tren pertumbuhan yang cukup pesat. Data Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, jumlah investor pasar modal per Juni 2024 mencapai lebih dari 14 juta. Berdasarkan data BEI yang dihimpun dari Anggota Bursa penyedia layanan Sharia Online Trading System (AB-SOTS), dalam lima tahun terakhir jumlah investor syariah telah meningkat lebih dari 240% dari 44.536 investor di tahun 2018, menjadi 151.560 investor per Juli 2024 dengan tingkat keaktifan mencapai 14,1%. Proses simplifikasi pembukaan rekening RDN diharapkan semakin meningkatkan minat masyarakat untuk berinvestasi syariah.
Sebagai rangkaian dari kegiatan tersebut, turut dilaksanakan kegiatan edukasi dan inklusi keuangan pasar modal syariah kepada karyawan BCA Syariah yang disampaikan oleh perwakilan Bursa Efek Indonesia. Dalam kegiatan tersebut peserta mendapatkan pemahaman mengenai pengenalan dasar pasar modal dan utilisasi transaksi di HPX, platform online trading milik Henan Sekuritas. Diharapkan kegiatan edukasi dan inklusi keuangan ini dapat meningkatkan pemahaman para peserta tentang manfaat berinvestasi sehingga dapat menggeliatkan pasar saham syariah Indonesia.
***
Tentang PT Bank BCA Syariah
PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) merupakan anak perusahaan dari PT Bank Central Asia Tbk., yang mulai beroperasi pada 5 April 2010. Per September 2024, total aset BCA Syariah telah mencapai Rp 15,1 triliun, tumbuh 12,9% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (yoy). Penyaluran pembiayaan BCA Syariah tercatat sebesar Rp 10,4 triliun, tumbuh 32,9% yoy. Dana Pihak Ketiga (DPK) mencapai Rp 11,4 triliun atau meningkat sebesar 13,9% yoy. BCA Syariah kini telah memiliki 76 jaringan cabang yang tersebar di wilayah Jabodetabek, Surabaya, Semarang, Bandung, Solo, Yogyakarta, Bandar Lampung, Medan, Palembang, Banda Aceh, Panakukkang, Malang, Kediri, Pasuruan, dan Banyuwangi.
Tentang Henan Sekuritas
PT Henan Putihrai Sekuritas (Henan Sekuritas) didirikan pada tahun 1990 sebagai perusahaan sekuritas yang memainkan peran penting sebagai salah satu anggota pendiri Bursa Efek Jakarta (BEJ) yang kemudian menjadi Bursa Efek Indonesia (BEI).
Kami Berkomitmen untuk menyediakan solusi investasi untuk mencapai tujuan keuangan nasabah kami, menggunakan pengetahuan dan pengalaman puluhan tahun di pasar modal Indonesia
Untuk informasi lebih lanjut hubungi:
PT BANK BCA SYARIAH
Departemen Pengelolaan Keberlanjutan Ekonomi, Sosial & Lingkungan, Komunikasi Korporasi dan Kesekretariatan
Alamat : Jl. Jatinegara Timur no. 72 Jakarta Timur 13310
Telepon : (021) 850-5030 ext 1215/1216
E-mail : bcas_humas@bcasyariah.co.id
Website : www.bcasyariah.co.id
PT Henan Putihrai Sekuritas
Alamat : Sahid Sudirman Centre, Jl. Jenderal Sudirman No.86 Lt. 46,
Karet Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat,
Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10220
Telepon : (021) 2525888
E-mail : cs@henanputihrai.com
Website : https://hpsekuritas.id/